
Makanan yang Mengoptimalkan Latihan Pilates Kamu
Pilates merupakan olahraga yang berfokus pada kekuatan inti tubuh, koneksi pikiran dan keseimbangan. Melakukan pilates secara rutin setiap minggu akan berdampak positif pada tubuh kamu. Namun, jika pemilihan makanan kamu tidak baik dan masih sering memakan makanan yang kurang sehat, maka latihanmu akan menjadi kurang optimal. Untuk itu, berikut beberapa pilihan asupan makanan yang dapat mengoptimalkan latihan pilates kamu: Sayur-sayuran mengandung banyak vitamin, serat, serta antioksidan yang baik untuk tubuh. Dengan mengkonsumsi sayuran setiap hari akan membantu tubuh kamu meningkatkan daya tahan tubuh dan mempercepat pemulihan otot setelah kamu latihan pilates. Sama seperti sayur-sayuran, buah-buahan juga banyak mengandung vitamin, mineral, serta serat yang baik untuk tubuh. Mengkonsumsi buah-buahan dapat meningkatkan metabolisme tubuh kamu serta meningkatkan energi. Selain buah dan sayur tubuh kamu juga butuh asupan protein.Contoh makanan yang berprotein tinggi yaitu ikan, daging tanpa lemak, daging ayam dan telur. Mengkonsumsi protein tersebut dapat membantu kamu membentuk otot dan membantu pemulihan otot selama pilates. Gandum utuh, beras merah, dan kentang merupakan makanan yang berkarbohidrat kompleks yang mengandung banyak nutrisi dan juga serat. Konsumsi makanan tersebut dapat meningkatkan daya tahan tubuh kamu selama pilates. Yang tidak kalah penting dari berbagai makanan diatas adalah air putih. Minum air putih yang cukup membantu tubuh kamu terhidrasi dengan baik saat pilates. Minumlah air putih sekitar 100-250 ml dengan jeda 20 menit agar cairan tubuh tetap seimbang dengan keringat yang dikeluarkan saat pilates. Mengkonsumsi makanan sehat dan seimbang dapat mendukung latihan pilates kamu menjadi efektif. Sayur, buah, protein, karbohidrat kompleks serta air putih merupakan contoh makanan penunjang yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh kamu. Selain makanan sehat, Japan Conditioning Academy (JCA) juga dapat mengajarkan kamu pilates dan menjadi instruktur pilates loh! Yuk bergabung bersama kami.